Kamis, 21 Januari 2021
Strategi tutor dalam Assesmen Nasional.
Dr Samto :
- Asesmen Nasional / AN diundur (kemungkinan) akan dilaksanakan bulan sept / okt 2021. Jadi yang menjadi target AN adalah paket A kelas 5, paket B kelas 8, paket C kelas 11.
- Berbeda dengan UN. AN diselenggarakan oleh lembaga. Penentuan kelulusan dibuat seperti toefl dimana sekor menjadi penentu utama kelulusan warga belajar.
- AN terbagi menjadi 3 tahap = Asesmen Kompetensi Minimum (AKM), Survey Karakter, Survey Lingkungan Belajar.
--untuk survey lingkungan belajar diikuti juga oleh tutor, dan ketua satuan pendidikan.
- jika tibatiba ada pd yang input rombel terakhir maka tidak akan masuk DNS
Fauziep :
- warga belajar kelas 5,8,11 dimohon lebih cepat dalam update data untuk kperluan assesmen nasional 2021.
- untuk warga belajar tahun pelajaran 2020/2021 kelas 6,9,12 penentu kelulusan dilaksanakan oleh lembaga pendidikan.
- kelas akhir yang lulus tahun 2021 masih dianggap sebagai angkatan korona. Dimana hanya akan dilaksanakan ujian sekolah / ujian pendidikan kesetaraan (UPK) sama halnya tahun 2020.
- penilaian kelulusan 2021 menggunakan penghitungan nilai rata² raport (pkt A; smt 4,5,6. pkt B; 7,8,9. pkt C: 10, 11, 12) + nilai upk.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar